Warta Sehat | Depok - Ketua tim Pengabdian masyarakat Program Studi Pendidikan Biologi UHAMKA, Dr. Rizkia Suciati, M.Pd bekerja sama dengan dosen dari Pendidikan Biologi Universitas Muhammadiyah Metro Lampung, Dr, Dasrieny Pratiwi, M.Pd. mengadakan pengabdian masyarakat dengan tema “Pelatihan Pengolahan Sisa Organik Menjadi Alternatif Makanan Ringan Bagi Santri Pondok Pesantren Baitul Hikmah Depok” pada Jum’at 8 Desember 2023.
Kegiatan ini penting dilakukan mengingat banyak masyarakat yang masih minim pengetahuannya tentang sisa organik rumah tangga dapat dimanfaatkan dan diolah menjadi makanan ringan. Karena biasanya sisa bahan organik seperti sisa-sisa sayuran berupa kulit wortel, kentang, maupun batang bayam dibuang saja atau dijadikan kompos.
Rizkia Suciati selaku pemateri menyampaikan tentang bagaimana cara pengelolaan sisa-sisa organik tersebut untuk menjadi barang yang mempunyai gizi dan nilai ekonomis yang tinggi. Dalam penyampaiannya beliau mengatakan “adik-adik, biasanya sisa sayuran sudah saja dibuang menjadi kompos yaa.. Nah sekarang, adik-adik dapat mengolah lagi dengan alat food dehydrator untuk mengeringkan sisa sayuran dan bisa dijadikan makanan ringan lagi…” tutur Rizkia.
Di sela kegiatan, para peserta yang begitu sangat antusias ada santri yang bertanya “Bu Riris, apakah semua sisa sayuran dapat dijadikan alternatif olahan pangan?” Tanya Nabilah yang merupakan salah satu santri Ponpes Baitul Hikmah. Pertanyaan tersebut pun langsung ditanggapi oleh Rizkia selaku narasumber dan menjadi bahan diskusi selanjutnya pada kegiatan tersebut.
Pada akhir kegiatan, ketua tim pengabdian Dr. Rizkia Suciati, M.Pd. menjelaskan kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat yang berkolaborasi secara hybrid dengan UM Metro lampung dan Ponpes Baitul Hikmah selaku mitra. Ke depannya, kegiatan pengabdian masyarakat ini tidak lagi hanya melibatkan dosen UHAMKA saja, tetapi mengajak dosen LPTK lainnya agar relasi tetap terjalin sekaligus ajang promosi prodi Pendidikan Biologi FKIP UHAMKA.